thif-live.com

3 Resep Chicken Katsu ala Resto Jepang yang Cocok Buat Lauk Bekal

Resep Chicken Katsu Curry Jepang

Tentang Bahan Langkah
Jakarta -

Chicken katsu atau torikatsu, ayam goreng khas Jepang bisa disajikan dengan banyak variasi. Selain yang original, bisa diberi saus mentai atau kuah kari.

Ayam goreng chicken katsu dibuat dari fillet ayam yang dilapisi tepung panir lalu digoreng kering. Setelah dipotong-potong, disajikan dengan salad kol dan mayones. Rasanya garing gurih.

Selain chicken katsu original ada juga varian sajian chicken katsu yang lain. Diberi saus kari Jepang dan sayuran rasanya lebih enak apalagi dimakan dengan nasi hangat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Varian lainnya chicken katsu disajikan dengan mayones pedas yang kekinian. Ditaburi tobiko. Tiga resep chicken katsu ini bisa jadi pilihan untuk lauk bekal atau makan bareng keluarga di akhir pekan.


1. Resep Chicken Katsu Kari Jepang

Ayam goreng khas Jepang ini dibuat dari dada ayam. Rasa gurih renyahnya disukai banyak orang.

ADVERTISEMENT
DurasiTingkat KesulitanPorsi
45 menitmudah4
Daerah Asal Masakan : Jepang
Kategori Masakan : ayam

Bahan Bahan

  • Chicken Katsu:
  • 1 buah dada ayam tanpa kulit dan tulang
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 siung bawang putih parut
  • 1 sdm shoyu/kecap Jepang
  • 1 sdt garam
  • 50 gram tepung terigu
  • 2 putih telur ayam, kocok hingga berbuih
  • 200 g tepung panir putih kasar
  • Minyak goreng
  • Saus Kari:
  • 4 sdm minyak sayur
  • 50 g bawang bombay, iris kasar
  • 2 siung bawang putih, memarkan
  • 1/2 blok (110 g) bumbu kari Jepang instan
  • 600 ml air
  • 1 sdt gula pasir
  • Pelengkap:
  • nasi putih

Cara Memasak:

  1. Potong dada ayam menjadi dua bagian sehingga mendapatkan 2 potong dada ayam.
  2. Iris membujur tipis masing-masing menjadi 2 bagian hingga mendapatkan 4 lembar dada ayam.
  3. Pukul-pukul masing-masing dengan pemukul daging hingga tipis melebar.
  4. Lumuri dengan merica, bawang putih, shoyu dan garam hingga rata.
  5. Balut masing-masing dengan tepung terigu hingga rata.
  6. Celupkan dalam putih telur kocok hingga terlumuri merata.
  7. Lapisi masing-masing dengan tepung panir kasar sambil tekan-tekan hingga melekat. Biarkan beberapa saat hingga agak kering.
  8. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan.
  9. Saus Kari : Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu dan wangi.
  10. Masukkan bumbu kari instan, air dan gula. Masak hingga mendidih dan kental.
  11. Penyajian: Taruh nasi di piring saji.
  12. Potong-potong chicken katsu lalu taruh di atasnya.
  13. Siram dengan Saus Kari dan sajikan hangat.

2. Resep Chicken Katsu Original

Resep Chicken KatsuResep Chicken Katsu Foto: iStock

Balutan tepung roti membuat ayam goreng ini super renyah dan gurih.

DurasiTingkat KesulitanPorsi
45 menitmudah4
Daerah Asal Masakan : Jepang
Kategori Masakan : ayam

Bahan Bahan

  • Chicken Katsu:
  • 2 buah dada ayam tanpa kulit dan tulang
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt bawang putih parut
  • 2 sdm shoyu/kecap Jepang
  • 2 sdt garam
  • 100 gram tepung terigu
  • Minyak goreng
  • Salad:
  • 100 g lettuce, iris halus
  • 100 g daun kol, iris halus2 putih telur ayam, kocokhingga berbuih
  • 200 g tepung panir putih kasar
  • Saus, aduk jadi satu:
  • 200 ml mayonnaise botolan
  • 100 g wortel, iris halus
  • 2 sdm saus cabai botolan
  • 1 sdm air jeruk lemon/nipis
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1/2 sdt gula pasir

Cara Memasak:

  1. Potong tiap dada ayam menjadi dua bagian sehingga mendapatkan 4 potong dada ayam.
  2. Iris membujur tipis masing-masing menjadi 2 bagian hingga mendapatkan 8 lembar dada ayam.
  3. Pukul-pukul masing-masing dengan pemukul daging hingga tipis melebar.
  4. Lumuri dengan merica, bawang putih, shoyu dan garam hingga rata.
  5. Balut masing-masing dengan tepung terigu hingga rata.
  6. Celupkan dalam putih telur kocok hingga terlumuri telur merata.
  7. Lapisi masing-masing dengan tepung panir kasar sambil tekan-tekan hingga melekat. Biarkan beberapa saat hingga agak kering.
  8. Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan.
  9. Potong-potong melintang dan sajikan dengan saus BBQ dan salad lettuce, jika suka.

3. Resep Chicken Katsu Saus Mentai

Resep Chicken Katsu Saus MentaiResep Chicken Katsu Saus Mentai Foto:

Krenyes gurih chicken katsu semakin enak dicocol saus mentai yang creamy pedas.

DurasiTingkat KesulitanPorsi
60 menitmudah4
Daerah Asal Masakan : jepang
Kategori Masakan : ayam

Bahan Bahan

  • 2 buah dada ayam utuh
  • 2 siung bawang putih, parut
  • 1/2 cm jahe parut
  • 1 sdt garam
  • Minyak goreng
  • 1 sdm tobiko
  • Pelapis:
  • 100 g tepung terigu
  • 2 butir telur ayam
  • 150 g tepung panir putih kasar
  • Saus Mentai:
  • 250 ml mayonnaise Jepang
  • 3 sdm saus cabe botolan
  • 1 sdm saus tomat
  • 1/2 sdt cabe bubuk
  • 1/2 sdt garam

Cara Memasak:

  1. Bersihkan dada ayam, sisihkan kulit dan tulang ayam. Potong masing-masing dada ayam menjadi dua sehingga mendapatkan 4 potong dada ayam berbentuk lonjong.
  2. Iris membujur masing-masing dada ayam sehingga mendapatkan 8 irisan tipis dada ayam.
  3. Lumuri irisan daging dada ayam dengan bawang putih, jahe dan garam hingga rata lalu diamkan selama 30 menit.
  4. Lumuri masing-masing irisan dada ayam dengan tepung terigu hinggg teralpisi tipis merata.
  5. Celupkan dalam telur kocok lalu balut dengan tepung roti sambil tekan-tekan hingga menempel rata. Sisigkan sebentar.
  6. Goreng ayam berlapis tepung panir dalam minyak panas dan banyak hingga kuning keemasan. Angkat dan tiriskan.
  7. Saus Mentai: Aduk semua bahan saus hingga rata.
  8. Tambahkan sebagian tobiko, aduk rata lalu simpan sebentar dalam lemari es.
  9. Sajikan chicken katsu dengan Saus Mentai dan taburi sedikit tobiko.



Simak Video "Berburu Sushi Kaki Lima Enak di Belakang Grand Indonesia"
[Gambas:Video 20detik]
(odi/odi)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat