thif-live.com

Gurihnya Nagih! Ini Gulai Baung Racikan Haji Bicin di Riau Sejak 1967

Gulai Ikan Baung di Pekanbaru yang sudah ada sejak 1960-an. (Raja Adil/detikSumut)
Foto: Raja Adil Siregar

Pekanbaru -

Ikan baung merupakan ikan air tawar yang banyak diolah jadi hidangan enak di Sumatera. Di Pekanbaru, ada hidangan gulai baung yang salah satunya ditawarkan penjaja legendaris bernama Haji Bicin sejak 1967.

Kulineran di Pekanbaru, Riau bisa cicip ragam makanan enak. Pencinta olahan ikan wajib mampir ke Rumah Makan Gulai Baung. Sesuai namanya, tempat makan ini menawarkan gulai ikan baung sebagai menu andalan.

Rumah Makan Gulai Baung punya sejarah panjang karena dirintis sejak 1967 di Duri oleh Haji Bicin. Dari Duri, Haji Bicin memutuskan berhijrah ke ibu kota provinsi Riau di Pekanbaru. Di sinilah Haji Bicin memantapkan diri untuk melanjutkan usahanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kalau buka sejak awal itu tahun 1967 atau 1968 lah. Sebelumnya di Duri baru pindah ke Pekanbaru, untuk di Pekanbaru udah 30 tahun terakhir buka," cerita cucu Haji Bicin, Dicky Dermawan saat berbincang santai di lokasi, Minggu (6/11/2022).

Selama berbisnis di Pekanbaru, Haji Bicin menutup rumah makannya di Duri. Ia juga sempat buka cabang di Pekanbaru, tapi ternyata pelanggan lebih memilih datang ke lokasi utama.

ADVERTISEMENT

Tak lama Haji Bicin pun memutuskan untuk menutup cabangnya dan mempertahankan rumah makan yang saat ini masih ada. "Dulu pernah buka cabang, tapi pelanggan banyak ke sini juga. Jadi ya cabang tutup dan ke sini semua, padahal itu semua masakan dari sini juga kan," imbuh Dicky.

Baca Juga: Dicicipi 6 Presiden RI, Begini Kelezatan Patin Asam Pedas HM Yunus

Selalu jaga resep autentik

RM Gulai Baung di Pekanbaru, Riau.  (Raja Adil/detikSumut)RM Gulai Baung di Pekanbaru, Riau. (Raja Adil/detikSumut) Foto: Raja Adil Siregar

Masakan gulai baung Haji Bicin terkenal dengan rasa tradisional. Banyak penikmat masakan baung menyebut makan di lapak Bicin serasa makan di kampung halaman.

Untuk rasa, baung khas Haji Bicin memang cukup berbeda dari masakan lain. Bumbu dan rempah khas masakan tradisional juga bisa dinikmati dengan sekali seruput kuah gulai baung.

Manis gurih, begitulah ketika pertama kali mencicipi kuah gulai yang di dalamnya ada potongan ikan baung. Perpaduan santan dan rempah gulai sangat pas dan terasa di lidah.

Apalagi ada tambahan sambal hijau petai dan rimbang sebagai pelengkap. Termasuk rebusan daun ubi dengan kuah yang cukup sedap serasa sedang makan di kampung halaman.

"Serasa makan di kampung halaman kalau makan di sini. Aroma dan rasanya sangat khas ya," kata seorang pengunjung, Raden Heru.

Baca Juga: Resep Ikan Patin Kuah Kuning yang Pedas Segar untuk Lauk Nasi

Rumah Makan Gulai Baung kini dikelola generasi kedua. Baca ceritanya di halaman selanjutnya.



Simak Video "Bikin Laper: Nyobain Rujak Yu Sing Khas Riau"
[Gambas:Video 20detik]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat