thif-live.com

Chef Eddrian Bagikan 4 Resep Masakan Bangka Rumahan yang Sedap

Cooking class
Foto:

Jakarta -

Hari ini (4/11/2023), mengadakan cooking class bersama chef Eddrian Tjhia. Ada 4 resep masakan rumahan Bangka diungkap sang chef pada peserta.

Sekitar 50 peserta memadati ruangan Almond & Zucchini di kawasan Brawijaya pagi ini. Mereka siap menyambut chef Eddrian yang akan mengungkap tuntas 4 resep masakan Bangka.

Kali ini chef Eddrian membawa resep masakan Bangka populer. Keempatnya adalah Nasi Goreng Belacan Udang Pete, Sup Ayam Kembang Tahu, Bakso Goreng Bangka (Eng Piang), dan Capcay Bangka.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Kepada para peserta, chef Eddrian mengungkap resep yang didemokan hari ini merupakan masakan rumahan khas Bangka. "Menu yang dimasak hari ini memang yang tersaji di rumah sehari-hari orang Bangka," tuturnya.

Cooking classCooking class bersama Chef Eddrian Tjhia. Foto:

Cooking class pun dibuka dengan pembuatan resep Sup Ayam Kembang Tahu. Chef Eddrian mengungkap kembang tahu pilihan hingga bumbu-bumbu yang pas dipakai agar sup lebih enak.

ADVERTISEMENT

Tak ketinggalan bakso goreng khas Bangka yang gurih kenyal. Chef Eddrian mengatakan bakso ini memang mirip pempek adaan, tapi punya keistimewaan lain dari segi bumbu dan paduan bahan.

Peserta juga bisa langsung bertanya seputar tips kepada chef Eddrian. Chef asli Bangka ini akan memberikan berbagai trik lengkap untuk mengolah masakan Bangka.

Peserta cooking class bareng chef Eddrian dijamin senang karena mereka yang beruntung dapat membawa pulang 1 buah Oven Microwave, 1 buah Airfryer, dan 1 buah Wajan Antilengket.

Cooking classCooking class menu makanan khas Bangka. Foto:

Semuanya disiapkan oleh TOTOLE Kaldu Rasa Jamur. Penggunaan kaldu halal ini akan memberikan aroma harum pada berbagai masakan.

Nantinya peserta pun akan membawa pulang goodie bag berisi aneka produk. Mereka juga bisa mendapatkan promo menarik khusus hari ini.

Lalu bagaimana keseruan dan tips membuat masakan Bangka rumahan ini satu per satu? Simak terus pantauannya di artikel ya!



Simak Video "Sanksi Tegas Bagi UMKM yang Abaikan Sertifikasi Halal"
[Gambas:Video 20detik]
(raf/odi)

Terkini Lainnya

  • Baking & Cooking Class

Tautan Sahabat