Jantung pisang disukai beberapa orang karena keunikan rasanya. Makan jantung pisang juga disebut bagus untuk menurunkan kadar kolesterol jahat. Apakah benar?
Jantung pisang atau kerap disebut bunga pisang sering kali dimasak sebagai sayur atau diseduh sebagai teh. Jantung pisang disukai karena tekstur dan rasanya yang enak.
Namun, saat mengolahnya, jangan lupa membuang getah di antara kelopak karena bisa mengeluarkan rasa pahit. Merendam kelopak pisang dalam air lemon dapat mengurangi rasa pahit yang tersisa.
Seperti buahnya, jantung pisang juga dikenal bernutrisi. Di dalamnya terdapat senyawa antioksidan, beberapa mineral, dan sedikit protein. Selain itu, jantung pisang juga rendah kalori dan lemak, serta menawarkan banyak serat.
Foto: Ari Saputra |
Dalam setiap 100 gram (g) jantung pisang terdapat nutrisi sebagai berikut:
- 23 kalori
- 4 g karbohidrat
- 1,5 g protein
Konsumsi jantung pisang juga bisa disebut bagus untuk menurunkan kadar kolesterol. Melansir Healthline, jantung pisang ditemukan mengandung senyawa yang dapat menurunkan kadar kolesterol dan gula darah. Senyawa tersebut ditemukan dalam tangkai dan daging bunga.
Hal di atas ditemukan dalam sebuah penelitian pada hewan. Senyawa tanaman alami yang dikenal dengan sebutan sterol berkontribusi dalam khasiat satu ini.
Sterol sendiri diketahui mampu membantu mencegah penyerapan kolesterol dari usus. Hal ini pada akhirnya dapat membantu menurunkan kadar kolesterol.
Hal yang hampir serupa juga ditemukan dalam penelitian lain pada tikus. Hewan pengerat tersebut diberi makanan yang mengandung bubuk jantung pisang. Hasilnya, hewan tersebut ditemukan memiliki kadar kolesterol dan gula darah yang lebih rendah dibandingkan kelompok kontrol.
Resep Lodeh Jantung Pisang Foto: Getty Images |
Para peneliti menduga, kandungan serat pada jantung pisang berpengaruh dalam khasiat ini. Sebuah ulasan menemukan, serat yang dipadukan dengan obat statin memiliki efek penurunan kolesterol yang lebih signifikan jika dibandingkan dengan konsumsi obat statin saja.
Asupan serat diketahui dapat menggandakan dosis statin.
Namun demikian, penelitian di atas hanya diuji pada hewan. Diperlukan penelitian lebih lanjut pada manusia demi membuktikan manfaat jantung pisang untuk menurunkan kolesterol ini.
Artikel ini sudah tayang di CNN Indonesia dengan judul Makan Jantung Pisang untuk Menurunkan Kolesterol, Memangnya Bisa?
(adr/odi)