thif-live.com

3 Resep Mie Ayam Pedas yang Populer, Cocok Buat Makan Siang

Resep Mie Gacoan Rumahan

Tentang Bahan Langkah
Jakarta -

Mie ayam selalu enak dimakan kapan saja apalagi jika rasanya pedas. Bisa diracik dengan bumbu rica, bumbu ala gacoan atau bumbu cabe Korea. Pedasnya bikin nagih.

Sebagai makanan populer, mie ayam bisa diracik dengan bumbu rempah, kecap atau cabe yang pedas menyengat. Seperti mie ayam gacoan yang dilengkapi sambal rawit merah.

Atau mie rica Manado yang diaduk dengan bumbu cabe dan bawang, pedasnya menyengat. Ada juga mie ayam Korea yang memakai gochugaru atau cabe merah bubuk Korea.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tingkat kepedasan bisa diracik sesuai selera. Yang jelas mie rasanya lebih menarik selera. Tiga resep mie ayam ini bisa jadi inspirasi buat menu makan siang enak. Ikuti petunjuk membuatnya berikut ini.

1. Resep Mie Gacoan

Racikan mie dengan topping ayam yang dicincang halus ini dilengkapi dengan sambal rawit super pedas.

ADVERTISEMENT
DurasiTingkat KesulitanPorsi
45 menitmudah5
Daerah Asal Masakan : Jawa Tengah
Kategori Masakan : mie

Bahan Bahan

  • Topping:
  • 300 g daging dada ayam, potong kasar
  • 1 sdm kaldu ayam/jamur
  • 2 siung bawang putih, parut
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdt garam
  • 1 kg mie telur segar
  • 100 ml minyak sayur
  • 100 ml kecap asin
  • 2 sdm kaldu ayam bubuk
  • 1 sdt merica bubuk
  • Pelengkap:
  • daun bawang iris halus
  • bawang merah goreng
  • sambal rawit merah
  • kulit pangsit, potong kecil, goreng
  • pangsit goreng

Cara Memasak:

  1. Topping: Taruh potongan ayam dan bahan lainnya dalam panci. Beri 250 ml.
  2. Masak dengan api sedang hingga ayam matang dan kuahnya susut habis. Angkat dan dinginkan.
  3. Masukkan potongan ayam dalam chopper lalu proses hingga menjadi cincangan halus. Pindahkan ke dalam wadah.
  4. Celupkan mie dalam air panas hingga terurai dan lunak. Angkat dan tiriskan.
  5. Campur minyak, kecap, kaldu bubuk dan merica, aduk rata. Masukkan mie lalu aduk hingga terbalut bumbu merata.
  6. Taruh mie dalam mangkuk-mangkuk saji. Beri Topping ayam rebus cincang.
  7. Taburi daun bawang, bawang merah dan sajikan dengan potongan kulit pangsit goreng, pangsit goreng dan sambal.

2. Resep Mie Ayam Rica

Resep Mie Ayam RicaResep Mie Ayam Rica Foto: iStock

Bumbu rica-rica yang pedas menyengat membuat mie ini semakin lezat nikmat.

DurasiTingkat KesulitanPorsi
45 menitmudah6
Daerah Asal Masakan : Sulawesi Utara
Kategori Masakan : mie

Bahan Bahan

  • 1 kg mie telur segar
  • 2 sdm minyak sayur
  • 2 sdm chilli oil
  • 3 sdm saus cabe botolan
  • 1/2 sdr merica bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • Topping:
  • 2 sdm minyak sayur
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 250 g daging ayam cincang halus
  • 2 sdm chilli oil
  • 1 sdt cabe merah bubuk
  • 1 sdm kecap manis
  • 2 sdm saus tiram
  • 1 sdm kaldu ayam bubuk
  • 1 sdt garam
  • 200 ml air
  • Taburan:
  • daun bawang iris halus

Cara Memasak:

  1. Rebus sebentar mie telur dalam air mendidih secukupnya hingga hampir lunak lalu tiriskan.
  2. Campur minyak, chilli oil, saus cabe, merica dan garam hingga rata.
  3. Masukkan mie rebus, aduk-aduk hingga terbalut saus merata. Sisihkan.
  4. Tooping : Tumis bawang putih dan daun bawang hingga layu dan harum.
  5. Masukkan daging ayam cincang, aduk hingga berwarna pucat.
  6. Masukkan bahan bumbu lainnya, aduk hingga mendidih.
  7. Tuangi air dan masak hingga kuah mengental lalu angkat.
  8. Tuangkan ayam tumis ke atas mie lalu taburi daun bawang.
  9. Sajikan hangat dengan kaldu ayam, sesuai selera.

3. Resep Mie Ayam Pedas ala Korea

Resep Mie Goreng Ayam Pedas ala KoreaResep Mie Ayam Pedas ala Korea Foto: Getty Images

Racikan mie ayam Korea ini pedas nendang. Semakin enak dimakan hangat.

DurasiTingkat KesulitanPorsi
45 menitmudah3
Daerah Asal Masakan : Korea
Kategori Masakan : mie

Bahan Bahan

  • 150 g mie telur kering
  • 4 sdm minyak sayur
  • 1 sdm minyak wijen
  • 2 siung bawang putih, cincang halus
  • 1/4 buah bawang bombay cincang
  • 1 batang daun bawang, iris halus
  • 100 g daging ayam, cincang halus
  • 3 lembar daun kol, iris kasar
  • 2 sdm gochukaru/cabe bubuk Korea
  • 1 sdm saus cabe botolan
  • 3 sdm soya sauce
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 1 sdt garam
  • 3 tangkai kucai, iris kasar

Cara Memasak:

  1. Didihkan air secukupnya, rebus mie telur hingga hampir lunak lalu angkat dan tiriskan.
  2. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan harum.
  3. Masukkan daun bawang, aduk hingga layu.
  4. Tambahkan daging ayam cincang, aduk hingga kaku dan warnanya pucat.
  5. Masukkan kol, aduk hingga layu.
  6. Tambahkan mie telur, cabe bubuk, saus cabe soya sauce, merica, kaldu jamur dan garam.
  7. Besarkan api lalu aduk-aduk hingga tercampur rata.
  8. Tambahkan kucai, aduk hingga layu. Matikan api.
  9. Sajikan hangat.


Simak Video "Makanan Jepang Kaki Lima 'Asasuka' dengan Cita Rasa Autentik"
[Gambas:Video 20detik]
(odi/odi)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat