thif-live.com

4 Driver Ojol Ini Ditraktir Bule di Bali, Cicip Tacos hingga Makanan Lebanon

Driver ojol ditraktir bule di Bali
Foto: TikTok @rescue_2000

Jakarta -

Seorang bule yang tinggal di Bali mengajak beberapa driver ojek online (ojol) untuk menikmati makanan bersamanya. Mulai dari mencicipi tacos hingga makanan Lebanon.

Kisah seputar driver ojek online (ojol) kerap mencuri perhatian. Tak hanya kisah menyedihkan, tapi juga yang menyenangkan. Seperti momen para driver ojol ditraktir makanan.

Momen driver ojol ditraktir makan ini diunggah oleh dua orang bule dalam konten video di TikTok @rescue_2000. Bule yang tinggal di Bali itu tampak berkenalan oleh beberapa ojol dan mengajak mereka makan di sebuah restoran.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Duo bule ini memilih restoran yang menunya tidak familiar oleh driver ojol. Kebanyakan yang dipilih adalah kuliner mancanegara.

Berikut 4 momen driver ojol ditraktir makan bule di Bali:

1. Traktir Makanan Prancis

Driver ojol ditraktir bule di BaliDriver ojol ditraktir bule di Bali Foto: TikTok @rescue_2000

Pada 6 November lalu, bule ini mengajak seorang driver ojol bernama Yan untuk makan bersamanya. Bule bernama Elias ini mengajaknya makan di restoran Prancis bernama Little Frenchie Bali.

ADVERTISEMENT

Menu pertama yang dicicipi oleh bule itu adalah sup bawang ala Prancis yang disajikan bersama keju comte dan roti. Sayangnya, ojol tersebut tak menyukainya. Setelahnya, ia menikmati escargot dan bule ini cukup menikmatinya.

"Enak sekali, saya kasih nilai 9 dari 10," ungkapnya.

Ojol ini juga mencicipi beef tartare, olahan daging mentah. Meski mentah, ternyata driver ojol itu cukup menyukainya.

2. Traktir Makanan Jepang

Driver ojol ditraktir bule di BaliDriver ojol ditraktir bule di Bali Foto: TikTok @rescue_2000

Bule ini juga pernah mentraktir driver ojol untuk mencicipi makanan Jepang. Ia membawa driver tersebut ke restoran bernama Yuki Uluwatu.

Hidangan Jepang yang dipesan sangat beragam. Di antaranya ada sushi dengan topping salmon, ayam goreng popcorn, dan steak.

Baru pertama kali mencicipinya, ternyata driver ojol ini menyukai sushi salmon itu. Untuk menu ayam goreng popcorn, driver ojol itu ternyata tak begitu menyukainya.

Menu yang paling disukai driver itu adalah T-bone steak. Driver ojol itu menyebutkan kalau steak tersebut sangat enak dan memberikannya nilai 10. "Sangat enak! Terima kasih kawan, ini makanan (steak) terbaik," ungkap sang driver ojol.



Simak Video "Kisah Driver Ojol Antar Makanan Saat Anaknya Meninggal Disebut Modus Belaka"
[Gambas:Video 20detik]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat