thif-live.com

Banyak Makan Gorengan, Konsumsi Teh Hijau dan Buah Untuk Perkecil Efeknya - Halaman 2

Hobi Makan Gorengan? Bisa Netralisir Pakai Teh Hijau hingga Buah
Foto: Ilustrasi iStock


4. Air Hangat

Hobi Makan Gorengan? Bisa Netralisir Pakai Teh Hijau hingga BuahHobi Makan Gorengan? Bisa Netralisir Pakai Teh Hijau hingga Buah Foto: Ilustrasi iStock

Kalap makan gorengan di pagi hari, tentunya membuat tenggorokan jauh lebih 'seret' hingga berminyak setelah menyantap jajanan-jajanan ini. Cara yang paling mudah untuk mengurangi rasa tidak enak di tenggorokan adalah dengan meminum air putih hangat.

Air putih hangat selain membantu membuat tenggorokan menjadi lebih bersih. Air hangat ini banyak direkomendasikan para dokter untuk membantu melancarkan sistem pencernaan, setelah menyantap makanan yang susah dicerna oleh tubuh.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Air hangat juga berguna untuk mengurangi rasa mual sampai batuk-batuk, setelah menyantap makanan berminyak secara berlebihan.

ADVERTISEMENT

5. Jangan Malas Bergerak

Hobi Makan Gorengan? Bisa Netralisir Pakai Teh Hijau hingga BuahHobi Makan Gorengan? Bisa Netralisir Pakai Teh Hijau hingga Buah Foto: Ilustrasi iStock

Kalau tidak suka dengan sayuran atau buah, tapi masih tidak bisa lepas dari makanan berminyak atau makanan yang digoreng. Bisa bantu tubuh agar tetap sehat, dengan jalan santai selama 30-40 menit setiap harinya.

Olahraga yang ringan tentunya mampu meningkatkan metabolisme tubuh, serta membantu saluran pencernaan jadi lebih sehat dan lancar. Tak perlu lari atau olahraga berat, cukup jalan santai saja.

Pastikan juga hindari kebiasaan langsung tidur setelah makan. Karena tubuh butuh waktu beberapa jam untuk memproses makanan yang baru masuk dan dicerna.


(sob/odi)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat