thif-live.com

Cocok Buat Natal! Ini Tips Bikin Nastar Petit Four Roll Cake

cooking class
Foto: / Atiqa Rana

Jakarta -

Salah satu ide kue yang dibagikan chef Yongki Gunawan pada Cooking and Baking Class (09/12) bersama Sania adalah Nastar Petit Four Roll Cake. Pembuatannya pun mudah, begini caranya!

Selain kue cokelat atau kue pisang, chef Yongki Gunawan juga membagikan kreasi resep kue lainnya. Kali ini chef Yongki membagikan resep kue roll cake yang menggunakan nastar.

Nanas tidak hanya bisa digunakan untuk membuat kue kering, tetapi juga bisa digunakan dalam pembuatan roll cake ini. Meskipun nama kuenya terdengar asing, tetapi cara pembuatannya cukup sederhana.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pembuatan Nastar Petit Four Roll Cake ini semakin mudah jika mengikuti tips yang dibagikan chef Yongki Gunawan. Terutama tips untuk membuat selai nanas. Yuk ikuti tipsnya!

1. Pilih nanas yang tepat untuk selai

cooking classSelai nanas untuk mengisi isian roll cake ini harus menggunakan nanas yang bagus. Foto: / Atiqa Rana

Untuk membuat selai nastar ini, diperlukan buah nanas khusus. Chef Yongki menyarankan untuk pakai nanas Prabumulih atau Palembang.

ADVERTISEMENT

Chef Yongki tidak menyarankan untuk menggunakan nanas yang bermata besar. Sebab, nanas itu airnya lebih banyak dan seratnya sedikit.

2. Jangan buang mata nanas

cooking classBegini tampilan roll cake nanas ala chef Yongki Gunawan. Foto: / Atiqa Rana

Pembuatan selai ini juga membutuhkan nanas yang masih ada matanya. Karena menurut chef Yongki, jika mata nanas dibuang, rasa nanasnya tidak akan terasa kuat.

"Kedua, matanya jangan dibuang. Nanti nanansnya gak terasa," jelas chef Yongki Gunawan pada peserta.

Oleh karena itu, lebih baik mata nanasnya dimasukkan saja. Mata nanas mungkin akan gatal jika tidak dimasak. Namun, chef Yongki mengungkap ini tidak akan menimbulkan gatal jika sudah dimasak.

Tips lain membuat Nastar Petit Four Roll Cake bisa dilihat pada halaman selanjutnya!



Simak Video "Akhir Tahun Cooking Class Bersama Chef Yongki"
[Gambas:Video 20detik]

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat