thif-live.com

Viral Astronaut Pesta Pizza di Luar Angkasa, Adonannya Melayang!

Viral Astronaut Pesta Pizza di Luar Angkasa, Adonannya Melayang!
Foto: Instagram thom_astro

Jakarta -

Pesta pizza di rumah atau kantor sudah biasa, namun bagaimana dengan pesta pizza di luar angkasa? Sekumpulan astronaut ini benar-benar melakukannya. Momennya pun viral di media sosial.

Pizza merupakan 'comfort food' untuk banyak orang, tak terkecuali para astronaut yang tengah menjalani misi luar angkasa. Mereka sering kali terbayang kelezatan roti bundar nan hangat ini dengan topping seperti pepperoni, sosis, jamur, dan keju mozzarella.

Namun masalah datang ketika keinginan makan pizza datang saat mereka tengah di luar angkasa. Astronaut tidak mungkin memesan pizza dari gerai favorit di bumi untuk diantar ke luar angkasa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sekelompok astronaut di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS) pun datang dengan ide kreatif. Mereka membuat sendiri pesta pizza di luar angkasa.

Viral Astronaut Pesta Pizza di Luar Angkasa, Adonannya Melayang!Viral Astronaut Pesta Pizza di Luar Angkasa, Adonannya Melayang! Foto: Instagram thom_astro

Hal ini terlihat dalam unggahan akun Instagram Thomas Pesquet (@thom_astro) pada 29 Agustus 2021. Ia merupakan astronaut asal Prancis yang tergabung dalam misi luar angkasa kedua European Space Agency.

ADVERTISEMENT

Thomas mengatakan, "Pesta pizza melayang bersama teman-teman, rasanya seperti hari Sabtu di bumi. Mereka bilang chef handal tidak pernah membuka rahasia mereka, namun saya membuat video sehingga kalian bisa jadi jurinya. Semua (topping pizza dipakai) kecuali nanas, karena itu akan jadi masalah serius di Italia."

Terlihat enam astronaut mengolah adonan dan topping pizza siap racik. Mereka menggunakan olesan saus tomat, keju, dan topping pepperoni.

Viral Astronaut Pesta Pizza di Luar Angkasa, Adonannya Melayang!Viral Astronaut Pesta Pizza di Luar Angkasa, Adonannya Melayang! Foto: Instagram thom_astro

Pemandangan yang bikin istimewa adalah adonan pizza itu tampak melayang dan tidak jatuh. Tiap astronaut lantas meracik pizza dengan topping favorit masing-masing.

Meski agak sulit karena pizza beterbangan, mereka berhasil menyelesaikannya. Adonan pizza kemudian dilapisi aluminium foil dan dimasak.

Sayangnya proses mematangkan pizza tidak ditunjukkan. Apakah pizza dipanggang di oven khusus atau seperti apa, tidak diketahui pasti.

Video berdurasi 1 menit 24 detik ini diakhiri dengan pemandangan para astronaut yang memamerkan pizza buatan mereka. Mereka juga menikmati roti bundar khas Italia ini.

Viral Astronaut Pesta Pizza di Luar Angkasa, Adonannya Melayang!Viral Astronaut Pesta Pizza di Luar Angkasa, Adonannya Melayang! Foto: Instagram thom_astro

Saat berita ini ditulis, unggahan Thomas sudah ditonton lebih dari 700 ribu kali. Banyak netizen yang takjub dengan pemandangan pesta pizza di luar angkasa.

Mengutip NDTV Food (1/9), paket pizza siap masak ini dikirimkan ke ISS minggu lalu. Selain pizza, para astronaut juga dibekali makanan lain seperti kiwi, apel, dan tomat. Total berat makanan ini mencapai 3.700 kg!

Sebelumnya di tahun 2017, astronaut asal Italia bernama Paolo Nespoli juga memamerkan momen pesta pizza di luar angkasa. Ia dan rekan astronaut lainnya meracik pizza dengan topping pepperoni, zaitun hingga anchovy. Semuanya kelihatan lezat!



Simak Video "Delizioso! Pizza Autentik Buatan Chef Italia ada di Kemang"
[Gambas:Video 20detik]
(adr/odi)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat