thif-live.com

Mengenal Suan Cai, Sayur Asin yang Jadi Isian Sup Ikan ala China

Mengenal Suan Cai, Sayur Asin yang Jadi Isian Sup Ikan ala China
Foto: Getty Images/Qin Ningzhen

Jakarta -

Sup ikan ala China yang belakangan tengah tren punya bahan utama suan cai. Jenis sayuran asin asal China itu punya fakta menarik. Mulai dari jenis hingga cara membuatnya.

Jika Korea punya kimchi, maka China punya suan cai yaitu fermentasi sayuran yang juga terkenal. Bedanya, suan cai tidak terasa asam seperti kimchi, tetapi cenderung agak asin.

Mengutip blog Reputable Sources (25/5), suan cai atau kerap disebut Chinese Sauerkraut ini populer di wilayah timur laut China. Suan cai jadi sebutan umum untuk semua sayuran hijau yang diolah jadi acar (pickled) di sana.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Untuk membuatnya butuh garam sebagai bahan utama, tapi ada juga yang menambahkan lada Sichuan atau cabe kering. Sayuran kemudian direndam bersama larutan air berisi bahan-bahan tersebut selama sekitar 14 hari atau sampai sayuran berwarna kekuningan dan rasanya asam.

Mengenal Suan Cai, Sayur Asin yang Jadi Isian Sup Ikan ala ChinaSuan cai melalui proses fermentasi menggunakan garam. Foto: Getty Images/Qin Ningzhen

Mengenai sayuran yang paling umum dipakai adalah Chinese cabbage atau serupa sawi putih. Suan cai pun jadi makanan yang jamak dikonsumsi masyarakat China saat musim dingin.

ADVERTISEMENT

Film dokumenter "A Bite of China" menunjukkan suan cai dibuat di desa Heilongjiang. Di sana suan cai diolah jadi makanan tradisional dengan cara direbus bersama daging babi atau dijadikan isian dumpling.

Di wilayah selatan China, sayuran yang dipakai untuk suan cai bukan sawi putih, melainkan mustard green yang mirip sawi hijau yang populer disebut sebagai sawi pahit. Di wilayah ini, suan cai berbahan sawi putih justru jarang ditemukan, tapi Muslim yang mengelola toko mie sapi kerap menjadikan suan cai sawi putih sebagai condiment mie.

Di wilayah ini pula terdapat 2 jenis suan cai yang umum ditemukan di supermarket yaitu suan cai Chaoshan dan Sichuan. Biasanya suan cai ini dijual di kantong-kantong plastik bening.

Mengenal Suan Cai, Sayur Asin yang Jadi Isian Sup Ikan ala ChinaSuan cai banyak dipakai dalam olahan sup ikan China. Foto: Getty Images/Qin Ningzhen

Pada intinya, suan cai bisa diolah dari jenis sayuran berbeda. Untuk mustard greens atau sawi pahit, yang jamak dipakai terbagi dalam kategori mustard greens varietas pesisir, varietas lembah sungai Yangtze, dan varietas dataran tinggi China. Ini dibedakan dari tinggi sayuran dan jumlah daunnya.

Biasanya suan cai mustard greens dijadikan olahan sup. Resep klasiknya berupa sup ikan asam Sichuan.

Selain bahan sayurannya yang bisa berbeda, penyebutan suan cai ternyata tak sama di beberapa wilayah China. Dalam bahasa Hokkien dan Teochew, suan cai disebut kiam chai. Dalam bahasa Kanton, sebutannya ham suen choy atau hum choy.

Pada sup ikan kuah asin yang kini populer di Indonesia, suan cai digunakan sebagai isian sup ikan. Penambahannya menghadirkan tekstur renyah dengan rasa asam sedikit asin pada hidangan.

(adr/odi)

Terkini Lainnya

  • Sup Ikan Kuah Asin ala China

Tautan Sahabat